Posted by : Unknown
Selasa, 04 Februari 2014
Tuan tahu Indonesiaku itu
Tuan pasti mengerti arti Indonesiaku
Dan tuan juga paham siapa Indonesiaku
Tapi apa tuan tahu Indonesia berduka?
Dari Jakarta air melumatnya berkali-kali
Dari Sinabung awan hitam merenggut nyawa sebagian kita
Dari sepanjang jalan Pantura air mengikisnya mesra
Dari Istana kita digerogoti tikus-tikus kembung
Dari tanah-tanah kita dikeruk oleh bangsa asing
Dan kau tau tuan? Apa yang di dapat oleh kita
Hanya sampah generasi tuan...
Hanya peradaban yang mundur tuan..
Hanya tangis dari ibu pertiwi yang dicampakan anaknya
Hanya menjadi penonton dibawah kolong jembatan metropolitan
Apa kau mengerti tuan? Ya kau tak tahu kan tuan?
Ah.... ini bukan Indonesiaku
Ini bukan yang tuan mau kan?
Tapi hamba tak kuasa tuan, ini musibah
Yang kan jadi pelajaran tuk generasi selanjutnya
Tuan... apa yang kau mau dari Indonesiaku?
Apakah kau ingin rakyatnya bahagia? Aku juga
Apakah kau ingin kembali jadi macan Asia? Aku juga
Apakah kau ingin rakyatnya bermartabat? Aku juga!
Apakah kau juga ingin Indonesia unggul dari negara lain? Aku
juga!
Mari tuan kita bersama bangun kembali Indonesiaku
Mari tuan kita buat ibu pertiwi bangga dengan anaknya
Buat negeri lain iri dengan bangsa cerdas ini
Buat bangsa lain gigit jari telah menyia-nyiakan kita
Usir mereka yang menggrogoti bangsa ini
Buang segala keraguan dan sikap pesimisme
Kita bangun semangat optimisme dan nasionalisme
Seperti dulu kala saat kita bahagia bersama ibu pertiwi
Olehmu tuan, untuk Ibu Pertiwi.